[Resensi Buku] Friendshit

 


Judul : FRIENDSHIT

Penulis : Queen Nakey 

Cetatakan : cetakan pertama Februari 2019 

Penerbit : RANS Publisher 

Tebal : 334 halaman 

ISBN : 978-602-53469-2-7


Novel ini menceritakan sebuah kisah pertemanan dua orang sahabat yang bernama Kana dan Arlan. Tantang bagaimana kehidupan Kana yang super malas dan Arlan yang sangar rajin mereka sudah berteman sejak mereka berada di bangku Sekolah Dasar sampai memasuki waktu perkuliahan di semester 7

Di balik sifat kana yang pemalas ada sebuah kisah kelam yang menerpa kehidupanya begitupun Arlan yang selalu rela di repotkan oleh Kana, di masa bangku sekolah Dasar arlan mengalami hal buruk di masa tersebut di karenakan satu keluarganya meninggalkannya dalam tragedy kecelakaan beruntun yang menewaskan ayah,ibu, dan adik arlan hingga dirinya hanya tinngal Bersama dengan neneknya saja yang sudah tua. Begitu juga dengan Kana memiliki masalalu yang cukup tidak baik karena di masa bangku sekolah dasar dirinya hamper di lecehkan oleh seseorang namun bukan hanya ketika di bangku sekolah dasar namun dirinya hamper dilecehkan oleh teman sekolahnya di masa SMU kemudian hal terebut yang menyebabkan dirinya anti sosial dan untung masih ada Arlan, oleh karena itu Arlan selalu menjaga Kana dengan sepenuh hatinya dan tidak ingin Kana tersakiti oleh siapapun dan di akhir cerita akhirnya Kana dan Arlan menemukan kisah mereka untuk bersama.

Kelebihan buku ini menurut saya adalah banyak sekali pesan kesan yang bias saya petik dari kisah ini terutama dari mental dan diri seseorang tidak dapat di ukur dengan bagaimana di luarnya karena kita tidak akan pernah tahu bagaimana isi dalam seseorang.

Kekurangan dari buku ini sendiri menurut saya pada bagian akhir atau ending karena kurang menantang lagi mungkin bias lebih menantang.

Resentator : Puji Lestari

Komentar

Popular Posts